Monday, January 9, 2017

Ketika kita membuat postingan di blog, secara default maka akan muncul nama profile Google+ kita sebagai nama penulis. Misalnya posted by Nama Kita yang terletak di atas postingan kita atau ada juga yang terletak di bawah postingan kita.

Bagi teman-teman yang mengelola blog sekolah, bisa jadi ada beberapa admin dan pengarang yang bisa memasukkan postingan ke blog. Sehingga setiap postingan akan muncul dengan nama pengarang yang berbeda sesuai dengan nama profile di Google+ masing-masing.

Adakalanya kita ingin menyembunyikan nama-nama penulis blog dan menggantinya dengan satu nama saja. Misalnya posted by Admin, posted by Admin SDN Bungur. Sehingga siapapun yang menulis di blog akan muncul dengan nama yang sudah kita setting.

Cara mengubah nama penulis biar seragam juga tidak sulit. Ikuti langkah-langkah di bawah ini :
1. Masuk ke dashboard blogger kita.
2. Masuk ke tab Template dan pilih Edit HTML
3. Cari dengan Control + F dan ketikkan kode : <data:post.author/>
4. Ganti semua kode tersebut dengan nama yang kita inginkan
    (misalnya : Admin atau Admin SDN Bungur)
5. Jangan lupa klik Simpan Template



Nah, mudah bukan. Sekarang cek di blog kita, apakah sudah berubah ?
Selamat mencoba.

Related Posts:

  • MEMILIH DAN MEMASANG TEMPLATE BLOG Blogger sebenarnya sudah memiliki template bawaan yang dapat kita pilih. Namun bagi sebagian besar orang, template bawaan blogger kurang menarik kecuali bagi mereka yang memiliki kemampuan untuk membuat dan mengedit templat… Read More
  • MENAMBAHKAN PESAN FORMULIR KOMENTAR Merupakan hal penting juga untuk memberikan pesan kepada pengunjung yang ingin menulis komentarnya di bawah postingan kita. Kita dapat mengatur Pos, Komentar dan Berbagi dari dashboard kita. Ada beberapa settingan di sana, … Read More
  • MULAI MEMBUAT POSTINGAN Nah, sekarang waktunya untuk membuat postingan atau tulisan yang ingin kita tampilkan di blog kita. Yang nanti akan bisa diakses oleh siapapun yang membuka blog kita. Untuk memulai membuat postingan ikuti langkah berikut … Read More
  • MEMBUAT SETTINGAN AWAL DI BLOG Setelah blog kita terbentuk, langkah selanjutnya adalah membuat settingan awal di blog kita. Pilih tab SETELAN, DASAR, maka akan muncul tampilan seperti bawah ini. Tuliskan DESKRIPSI blog kita yang akan muncul di bawah… Read More
  • MEMGUBAH GAMBAR HEADER (JUDUL BLOG) Saat kita membuat blog dan memilih templatenya, terkadang tampilan judul blog tidak sesuai dengan keinginan kita. Salah satu trik untuk mempercantik blog adalah mengganti header blog dengan gambar yang dapat kita desain sen… Read More

3 comments:

  1. Masukan mantaf buat pemula, terima kasih matur suwun

    ReplyDelete
  2. sangat bermanfaat..
    silahkan mampir http://apkmalesblogspot.com

    ReplyDelete
  3. Masu tanya mas, kalai misal blog kita mengundang penulis kemudian artikelnya di publikasikan melalui akun penulis, bukan admin blog.

    otomatis nama penulisnya menjadi nama penulis yang kita undang bukan kita pribadi pemilik blog.

    Bagaimana cara mengubah penulis artikel tersebut menjadi penulis pemilik blog, bukan penulis yang kita undang menjadi penulis di blog kita.

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungannya. Apakah tulisan di atas bermanfaat ?? Silakan tinggalkan komentar dengan bahasa yang baik dan sopan. Komentar yang bersifat spam dan mengandung sara, mohon maaf akan kami hapus.

LIKE US ON FACEBOOK

Popular Posts

FOLLOW ME